Cara Mengatasi Printer Canon E510 Error E16 atau Support Code : 1688

Bismillah, As-salamu'alaikum all,,, selamat malam sahabat dokter printer dimanapun anda berada, gimana kabar kalian? semoga sahabat senantiasa dalam lindungan allah subhanahu wata'ala, Amiin. Pada kesempatan malam hari ini saya akan share  buat anda pemilik dan pengguna printer Canon seri E510. Yaitu tentang 'Cara mengatasi Printer Canon E510 Error E16, dengan keterangan keterangan di layar monitor Support code : 1688'.

Printer Canon E510 merupakan jenis printer All-in-on yang memiliki banyak kegunaan. Diantara kegunaan atau fungsinya adalah mencetak (print), Scan dan Foto Copy. Jika anda adalah salah satu pengguna dari printer ini, maka pasti anda akan mengalami masalah Error E16 atau di layar monitor muncul keterangan 'Support Code : 1688'.


Bagi sebagian pengguna printer Canon yang masih awam, dengan kasus kasus seperti ini mereka terkadang menganggap masalah ini adalah masalah serius. Meraka kebingungan dan tidak jarang diantara mereka yang bersusah payah menempuh perjalanan jauh untuk membawa printer mereka ke service Center hanya karena masalah Error E16.

Padahal masalah Error E16 atau Support code :1688 adalah masalah yang Sepele dan wajar terjadi pada printer canon baru. Jika anda mengetahui Triknya anda akan lebih menghemat waktu, Energi dan yang pasti beaya bukan. Soalnya Error ini cara mengatasinya hanya sekitar 5-10 detik saja selesai lho (hehe), ga yakin? mari kita buktikan.
Jika anda pengguna printer Canon seri E510 dan mengalami masalah Error E16 dan ingin tau cara mengatasinya ikuti langkah-langkah berikut ini :
  1. Hidupkan printer anda dengan menekan tombol power
  2. Beri perintah untuk mencetak (mencetak apapun)
  3. Setelah diberikan perintah printer akan blink dengan led indikator printer berkedip dengan urutan E16 dan dilayar monitor menampilkan pesan error Support code : 1688
  4. Pencet tombol Reset/Stop selama kurang lebih 5-10 detik kemudian lepaskan.
  5. Jika berhasil led akan louding berputar dan printer akan melanjutkan mencetak.
Untuk lebih jelasnya anda bisa menyaksikan Video tutorial berikut ini :


Demikianlah 'Tips and Trik Cara Mengatasi Printer Canon E510 Error E16 atau Support code :1688'. Semoga apa yang saya tulis ini bisa bermanfaat bagi anda pengguna printer Canon. Sekian dari saya, terimakasih banyak atas kunjungannya dan sampai jumpa lagi di Tips and Trik berikutnya....ikuti terus perkembangannya yach... ☺

1 comment:

  1. Cara Mengatasi Printer Canon E510 Error E16 Atau Support Code : 1688 ~ Blogger Cirebon >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Cara Mengatasi Printer Canon E510 Error E16 Atau Support Code : 1688 ~ Blogger Cirebon >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Cara Mengatasi Printer Canon E510 Error E16 Atau Support Code : 1688 ~ Blogger Cirebon >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK op

    ReplyDelete