Cara Menggunakan dan Membaca Simbol Flowchart

Pengertian Flowchart
Menurut Wikipedia, Flowchart adalah baganyang digambarkan dengan simbol-simbol yang menggambarkan Algoritma atau Alur suatu proses. Penggambaran algoritma dengan flowchart memudahkan kita dalam membaca dan menganalisa suatu proses. Dalam pemrograman penggunaan flowchart sangat penting untuk mendeskripsikan alur proses program yang ada.

Pengertian Algoritma
Algoritma adalah alur suatu proses yang memiliki suatu hasil tertentu. Penggunaan algoritma sendiri sebenarnya tidak hanya terdapat pada pemrograman, tetapi algoritma ada pada setiap kejadian kita sehari hari.

Contoh Sederhana Algoritma
Memindahkan air dari ember 1 ke ember 2. Untuk memindahkan ember tersebut, kita memerlukan suatu proses yang harus di lewati yaitu mengangkat ember 1 dan menuangkan air ke ember 2 hingga penuh. Proses pemindahan dari mengangkat hingga menuangkan dan akhirnya ember 2 penuh ini dinamakan algoritma.

Cara Menggunakan Simbol Flowchart Dalam Algoritma

Penggunaan simbol flowchart dapat kita gambarkan dengan kotak dan garis sesuai dengan ketentuan fungsinya. Dari contoh algoritma ember diatas tadi dapat kita gambargan dengan Simbol Flowchart sebagai berikut:

Flowchar Algoritma Sederhana
Cara Menggunakan dan Membaca Simbol Flowchart
Pada contoh penggunaan flowchart diatas hanya pada proses sederhana tanpa pertimbangan keputusan. Pertimbangan keputusan ada pada setelah proses mengangkat dan menuangkan apakah akan dituangkan penuh atau hanya setengah.

Cara Membaca Simbol Flowchart dalam Algoritma

Membaca flowchart atau diagram alir sangatlah penting bagi programer untuk mendapatkan analisis yang tepat. Dengan menggambar dan membaca flowchart yang benar, kita akan tau apa yang dibutuhkan dan apa yang sedang terjadi pada proses tersebut.

Dari cobtoh flowchart diatas, dapat kita baca algoritmanya sebagai berikut:

Pertama
Pertama kita mendapati bahwa ember 1 berisi penuh air dan ember 2 masih kosong. Sehingga kita gambarkan bahwa permulaan dari algoritma adalah ember 1 penuh dengan air. 

Kedua
Dari contoh ini kita mengasumsikan atau menganalisa bahwa butuh proses pengangkatan ember 1 dan kemudian menuangkan pair pada ember 2. Sehingga kita menggambarkan dengan sibol proses kotak atau balok dengan keterangan mengangkat dan menuangkan.

Ketiga
Dalam kejadian ini, air adalah sebagai data yang kita proses. Sehingga kita gambarkan dengan jajar genjang yang mengambarkan air adalah data yang di proses

Keempat
Dari analisa algoritma ember 1 dan ember 2 adalah sebagai penyimpanan. Sehiingga kita gambarkan ember 2 sebagai Storage atau penyimpanan internal. Bisa juga kita menggunakan simbol database atau tabung.

Kelima
Akhir dari algoritma adalah hasil dari proses yang digambarkan sama dengan awal proses. Dalam kasus contoh maka akhir dari proses adalah Ember 2 penuh dengan air yang kita gambar sedemikian rupa.


Itulah sedikit tentang Bagaimana Cara Membaca dan Menggunakan Flowchart. Jika ada kesalahan dalam artikel mohon koreksinya, penulis siap melakukan revisi. Dan jika artikel ini membantu, silahkan share kepada teman teman yang membutuhkan. Terima kasih telah mengunjungi artikel kami. Coding Loverz

0 komentar:

Post a Comment